Senkom Turut membantu korban banjir di Kp. Cimacan - Tarogong Kidul

Akibat hujan deras yang mengguyur Kota Garut sepanjang sore hingga malam hari pada Selasa (28 Februari 2012), sungai Cimanuk mengamuk dan meluapkan airnya hingga menerjang pemukiman penduduk yang tinggal di bantaran sungai tersebut. Sedikitnya ada 200 kepala keluarga (KK) di Kampung Cimacan, Desa Haurpanggung dan 80 KK di Kampung Sukakarya, Kelurahan Sukakarya – keduanya di Kecamatan Tarogong Kidul, Garut, terendam banjir.
Terjangan air bah yang terjadi pukul 20.00 WIB itu merendam rumah-rumah penduduk dengan ketinggian sekitar 50 Cm. Tidak ada korban jiwa dalam bencana banjir tersebut, karena begitu air meluap dari sungai Cimanuk, warga segera mengamankan diri, termasuk mengamankan perabotan rumah dan barang berharga ke tempat yang lebih aman dari jangkauan banjir.
Bahkan sejumlah aparat Kepolisian dan TNI termasuk anggota Senkom Mitra Polri diterjunkan ke lokasi banjir untuk membantu warga korban banjir.
Sementara itu menurut warga Kampung Cimacan, bencana banjir tersebut tiba-tiba datang dan langsung merendam permukiman penduduk yang berada dekat sekitar aliran sungai. Terjangan banjir, kata warga kebanyakan melanda rumah kontrakan dan kos-kosan yang lokasinya berada di dataran bawah bantaran sungai Cimanuk.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar